Peringati HPSN 2022, Sudin LH Jakarta Utara Seleksi 77 Konten Video Pendek BPS RW

  • Bagikan


Genta Demokrasi, Jakarta Utara-Suku Dinas Lingkungan Hidup Kota Administrasi Jakarta Utara tengah menyeleksi puluhan konten video pendek bertemakan Bidang Pengelolaan Sampah (BPS) Rukun Warga (RW). Video tersebut merupakan kiriman masing-masing pengurus RW.


Kepala Suku Dinas Lingkungan Hidup Kota Administrasi Jakarta Utara, Achmad Hariadi menyebut 77 konten video telah diterima sejak ajang lomba diumumkan pada Selasa (01/02/2022) hingga berakhirnya masa pengiriman pada Sabtu (13/02/2022) lalu.
Hasil seleksi video akan diumumkan tepat pada peringatan HPSN 2022, Senin (21/02/2022) mendatang.


“Sekarang sedang tahap penjurian. Ada 77 konten video yang tengah kami seleksi,” kata Achmad Hariadi, Minggu (20/02/2022).


Dijelaskannya, tim tengah menyeleksi konten video yang sesuai dengan ketentuan lomba yakni mengimplementasikan Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 77 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Sampah Lingkup Rukun Warga.


Setiap konten video menayangkan pengelolaan sampah, mulai sampah organik, anorganik, limbah Bahan Berbahaya Beracun (B3), dan residu. Termasuk konten video yang mengimplementasikan budidaya maggot sebagai salah satu cara pengelolaan sampah kekinian.


“Dengan adanya lomba video ini kami harapkan memberikan semangat BPS RW di Jakarta Utara agar dapat menampilkan gerakan masyarakat didalam lingkup RW. Terlebih untuk semakin membiasakan masyarakat untuk selalu mengurangi dan mulai mengelola sampah,” jelasnya.


Tidak hanya piala dan piagam, hadiah barang senilai lima juta rupiah diberikan bagi pemenang pertama, hadiah barang senilai empat juta rupiah diberikan kepada pemenang kedua, dan hadiah barang senilai tiga juta rupiah diberikan kepada pemenang ketiga.


Begitu pun pemenang harapan satu yang mendapatkan piala dan piagam serta hadiah barang senilai dua juta rupiah, pemenang harapan dua mendapatkan piala dan piagam serta hadiah barang senilai satu setengah juta rupiah, dan pemenang harapan ketiga mendapatkan piala dan piagam serta hadiah barang senilai satu juta rupiah.


“Kepada para pemenang lomba nantinya akan kami jadikan percontohan bagi RW lain dalam pelaksanaan implementasi pengelolaan sampah lingkup RW,”terangnya.


Ditempat terpisah, Kasatpel Sudin LH Kecamatan Tanjung Priok Chusaerie menuturkan, dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) tahun 2022, sebanyak 15 RW telah mengirimkan video pendek bertemakan Bidang Pengelolaan Sampah (BPS) Rukun Warga (RW).


“Video tersebut mengimplementasikan Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 77 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Sampah Lingkup Rukun Warga,”ujar Chusaerie.(Amin)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.